PageView ?, apa itu ya?. Pageview adalah nilai rata-rata jumlah halaman blog kita yang diakses oleh satu visitor dalam satu kali kunjungan. Dengan pageview, kita dapat mengukur blog / web kita, seberapa menarikkah blog / postingan yang kita tulis ?.
Karena pageview juga memberi dampak positif, salah satunya menambahkan minat menulis buat para blogger. Karena, dengan jumlah pageview yang banyak berarti blog / web kita sudah cukup menarik dimata pembaca / viewer.
Berikut opini saya tentang cara meningkatkan pageview blog :
1. Biasakan men-update artikel setiap hari
Mengapa ?, jika kita selalu meng-update artikel untuk blog kita dan ternyata ada pembaca yang membaca artikel tersebut, dan menurutnya artikel yang sedang dibaca bermanfaat maka itu akan menjadi nilai tambah untuk blog kita, karena tentu pembaca tersebut akan penasaran dan menunggu artikel - artikel bermanfaat lainnya dari blog anda.
2.Membuat Judul Menarik
Artikel dan judul, dua hal yang tidk dapat dipisahkan, karena judul ibarat bungkus sebuah artikel. Dengan judul yang menarik kemungkinan artikel anda dibaca sangat tinggi.
Beberapa OPini dari o-om
3. Submit Artikel Anda ke Social Bookmark
Pasti anda sudah tahu apa itu social bookmark.Social bookmark bisa mendatangkan traffic yang banyak.Ada 3 situs social bookmark yang biasa saya gunakan dan memang khusus blog berbahasa indonesia yaitu, lintasberita.com ,infogue.com dan antarblog.com.
4. Pasang Artikel Penting di Sidebar
Manfaatkanlah sidebar anda untuk memberi kemudahan oada pengunjung untuk menavigasi blog anda.Maksudnya pasanglah artikel-artikel yang menurut anda bermanfaat atau menarik di sidebar anda.Misalkan artikel terpopuler dari blog anda, atau artikel yang penting untuk di baca pengunjung anda.
5. Pasang Artikel Terkait dibawah Setiap Postingan
Gunanya hampir sama dengan memasang artikel penting di sidebar, tapi biasanya artikel terkait ini satu kategory dengan artikel yang sedang di baca oleh pengunjung tersebut.Ketika selesai membaca artikel kemudian pengunjung melihat artikle terkait tepat di bawah postingan bukan tidak mungkin pengunjung tersebut akan terus tertarik untuk membaca artikel lainnya.
Tambahan jangan lupa, promosikan blog / web anda ke teman - teman terdekat dan tampilkan di jejaring sosial. Dengan begitu blog / web anda dikenal banyak orang.
No comments:
Post a Comment